
Bookkeeper Adalah: Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Tugas, Skill, dan Gaji di 2025

Athika Rahma
SEO Specialist Virtual Assistant at SGBVA
- April 17, 2025
- Remote Work Tips
Di balik setiap laporan keuangan yang rapi dan sistematis, bookkeeper adalah profesi yang berperan penting namun kerap luput dari sorotan. Dalam dunia kerja yang semakin fleksibel seperti sekarang, profesi ini semakin dicari, bahkan banyak yang bisa dijalani dari rumah. Jika kamu tertarik dengan pekerjaan ini yang ingin mencari tahu lebih lanjut tentang peluang, skill yang dibutuhkan hingga besaran gajinya, baca artikel berikut hingga tuntas.
Apa Itu Bookkeeper?
Secara sederhana, bookkeeper adalah seseorang yang bertanggung jawab atas pencatatan dan pengelolaan transaksi keuangan dalam sebuah organisasi atau perusahaan. Peran ini mencakup pencatatan setiap pemasukan dan pengeluaran, pengelompokan transaksi, hingga penyusunan laporan keuangan dasar.
Bookkeeper memiliki fungsi yang berbeda dengan akuntan. Jika akuntan lebih fokus pada analisis, strategi, dan penyusunan laporan komprehensif, maka bookkeeper bertugas untuk memastikan semua data transaksi keuangan terdokumentasi secara akurat dan konsisten.
Dengan kata lain, bookkeeper adalah fondasi dari sistem keuangan yang sehat. Tanpa pencatatan yang baik, perusahaan akan kesulitan menyusun laporan yang valid maupun mengambil keputusan bisnis berbasis data.
Peluang Kerja Remote sebagai Bookkeeper
Di era digital, profesi bookkeeper tidak lagi terbatas pada pekerjaan kantoran. Banyak perusahaan kini mempekerjakan bookkeeper secara remote, khususnya usaha kecil hingga menengah (UMKM), startup, hingga perusahaan luar negeri yang ingin menekan biaya operasional tanpa mengurangi kualitas pekerjaan.
Dengan menjadi bookkeeper, kamu bisa bekerja untuk:
- Perusahaan rintisan (startup) yang membutuhkan pencatatan keuangan fleksibel
- UMKM global yang mencari tenaga bookkeeper berbiaya efisien namun profesional
- Konsultan keuangan dan akuntansi digital seperti Bench, Belay, dan Pilot yang membuka lowongan remote
- Platform freelance internasional seperti Upwork, Freelancer, dan Fiverr
Accounting bookkeeper adalah pekerjaan yang cukup fleksibel, memungkinkan kamu bekerja dari mana saja, selama tetap memenuhi tenggat waktu dan kualitas pekerjaan yang diharapkan.
Apa Saja yang Dilakukan Bookkeeper?
Tugas bookkeeper adalah mengelola catatan keuangan perusahaan agar tetap akurat, terstruktur, dan siap digunakan dalam proses pelaporan dan pengambilan keputusan. Berikut adalah cakupan tugas secara umum:
- Mencatat transaksi keuangan harian
Setiap pemasukan, pengeluaran, pembelian, dan pembayaran dicatat secara sistematis. - Rekonsiliasi akun
Memastikan kesesuaian antara catatan internal perusahaan dengan data dari bank atau pihak ketiga. - Mengelola faktur dan tagihan
Membuat dan memantau invoice serta memastikan pembayaran dilakukan tepat waktu. - Menyusun laporan keuangan sederhana
Laporan yang umum disusun mencakup laporan laba rugi, neraca, dan arus kas. - Menyiapkan data untuk pelaporan pajak
Data yang dikumpulkan bookkeeper akan menjadi bahan dasar bagi akuntan dalam menyusun pelaporan pajak.
Dalam praktiknya, bookkeeper juga bisa terlibat dalam pengelolaan anggaran, pelacakan biaya proyek, hingga pengendalian kas, tergantung pada kebutuhan perusahaan dan cakupan peran yang disepakati.
Berapa Gaji Bookkeeper?
Diantara banyak hal tentang bidang ini, gaji bookkeeper adalah hal yang paling sering ditanyakan. Kisaran gaji seorang bookkeeper dipengaruhi oleh beberapa faktor, di antaranya pengalaman kerja, lokasi, jenis perusahaan, serta model kerja yang dipilih (tetap, kontrak, atau freelance).
Perkiraan gaji di Indonesia:
- Pemula (0–2 tahun pengalaman): Rp3.500.000 – Rp5.000.000 per bulan
- Menengah (2–5 tahun): Rp5.000.000 – Rp8.000.000 per bulan
- Berpengalaman atau bekerja secara remote untuk klien luar negeri: Rp10.000.000 – Rp20.000.000 per bulan, bahkan bisa lebih
Kalau kamu bekerja freelance untuk klien internasional lewat platform seperti Upwork, tarif per jam bisa berkisar USD 15–30. Dalam sebulan, kamu bisa menghasilkan Rp15 juta atau lebih, tergantung jumlah proyek yang kamu ambil.
Dengan mengelola waktu secara efisien dan memiliki lebih dari satu klien, penghasilan bookkeeper remote bisa cukup menjanjikan dan stabil!
Skill yang Wajib Dimiliki
Bookkeeper adalah profesi yang mengeluarkan kemampuan khusus. Untuk menjadi bookkeeper yang kompeten, kamu perlu menguasai kombinasi antara keterampilan teknis, berupa:
- Pemahaman dasar akuntansi, seperti prinsip debit dan kredit, klasifikasi akun, serta siklus akuntansi.
- Penguasaan software akuntansi, contohnya: QuickBooks, Xero, Wave, atau Accurate.
- Kemampuan menggunakan spreadsheet, menguasai rumus-rumus dasar Excel/Google Sheets serta fitur lanjutan seperti pivot table atau lookup.
Keterampilan pendukung yang akan membuatmu stand out di mata klien:
- Teliti dan rapi, karena kesalahan kecil dapat berdampak besar pada keseluruhan laporan keuangan.
- Manajemen waktu, terutama jika kamu mengelola beberapa klien sekaligus secara remote.
- Komunikasi profesional. Mampu menjelaskan hasil kerja secara ringkas dan jelas, baik kepada atasan, klien, maupun tim terkait.
Cara Mencari Lowongan Kerja Bookkeeper
Jika kamu memahami dasar pembukuan dan ingin mencari lowongan kerja bookkeeper, terutama lowongan kerja remote, kamu bisa ikuti cara ini:
1. Membangun Profil Profesional di LinkedIn
LinkedIn adalah platform profesional yang sangat berguna untuk mencari pekerjaan dan membangun jaringan. Untuk memaksimalkan pencarian lowongan sebagai bookkeeper, lakukan hal-hal berikut:
- Perbarui Profil Secara Menyeluruh. Pastikan profil LinkedIn kamu mencakup pengalaman kerja, keterampilan, dan pencapaian relevan di bidang akuntansi dan pembukuan. Tulis deskripsi pekerjaan yang jelas dan sesuaikan dengan kata kunci yang sering digunakan dalam pencarian pekerjaan seperti “bookkeeper,” “accounting,” dan “financial reporting.”
- Tambahkan Portofolio atau Sertifikat. Sertakan portofolio jika kamu memiliki proyek atau contoh laporan yang pernah dibuat. Jangan lupa untuk menambahkan sertifikat kursus atau pelatihan terkait akuntansi dan pembukuan.
Untuk membuat portofolio yang kuat dan meyakinkan klien, kamu bisa baca artikel SGB VA Course berjudul 6+ Contoh Portofolio Kerja yang Dilirik Rekruter (+ Cara Membuatnya) ini, ya. - Bergabung dengan Grup Profesional
Cari dan bergabung dengan grup LinkedIn yang berfokus pada akuntansi, pembukuan, atau pekerjaan remote. Ini akan membuka akses ke informasi lowongan terbaru serta diskusi yang relevan. - Follow Perusahaan atau Perekrut
Ikuti perusahaan atau perekrut yang sering membuka lowongan untuk bookkeeper. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan update langsung mengenai lowongan pekerjaan yang sesuai dengan keahlianmu. - Manfaatkan Fitur “Easy Apply”
Banyak lowongan pekerjaan di LinkedIn yang memungkinkan kamu melamar hanya dengan satu klik. Pastikan CV dan profil LinkedIn kamu sudah siap agar kamu bisa melamar dengan mudah.
2. Cari Lowongan di Platform Freelance
Karena pekerjaan bookkeeper dapat dilakukan secara remote, berbagai platform freelance adalah tempat yang tepat untuk mencari peluang. Beberapa platform yang bisa kamu manfaatkan:
- Upwork
Upwork adalah salah satu platform freelance terbesar, dengan banyak klien yang membutuhkan bookkeeper untuk pekerjaan jarak jauh. Kamu bisa membuat profil dengan menyebutkan keahlian dalam menggunakan perangkat lunak akuntansi (seperti QuickBooks, Xero, atau Zoho Books). Untuk pemula, mulailah dengan menawarkan layanan yang lebih spesifik seperti pembuatan laporan bulanan atau rekonsiliasi bank. - Fiverr
Di Fiverr, kamu dapat membuat “gig” atau layanan spesifik yang dapat ditemukan oleh orang yang mencari layanan bookkeeper. Misalnya, kamu bisa menawarkan layanan rekonsiliasi akun atau pembuatan laporan keuangan bulanan. Tariff per proyek bisa sangat bervariasi tergantung pengalaman dan tingkat kesulitan pekerjaan. - Freelancer.com
Platform ini memungkinkan kamu melamar untuk pekerjaan bookkeeper yang ditawarkan oleh klien dari seluruh dunia. Jangan lupa untuk memperhatikan rating dan ulasan dari klien sebelumnya untuk membangun reputasi yang baik.
3. Cari di Situs Lowongan Kerja
Bookkeeper adalah peluang kerja yang mudah didapatkan di situs lowongan kerja. Berikut adalah beberapa situs yang sering memuat pekerjaan bookkeeper, baik lokal maupun internasional:
- JobStreet (untuk Indonesia)
JobStreet adalah situs lowongan kerja yang sangat populer di Indonesia. Kamu bisa mencari lowongan bookkeeper dengan menyaring berdasarkan lokasi dan jenis pekerjaan (misalnya full-time, part-time, atau remote). - Kalibrr (untuk Indonesia)
Platform ini juga menawarkan berbagai lowongan kerja di bidang akuntansi dan keuangan, termasuk posisi bookkeeper. Kamu bisa mengunggah CV dan membuat profil untuk mendapatkan kesempatan melamar lebih banyak pekerjaan. - Indeed
Situs lowongan kerja internasional ini memungkinkan kamu mencari pekerjaan berdasarkan kata kunci dan lokasi. Ketikkan “bookkeeper” atau “remote bookkeeper” di kolom pencarian dan filter sesuai dengan keinginanmu (misalnya pekerjaan penuh waktu, freelance, atau remote). - We Work Remotely
Situs ini adalah tempat yang sangat baik untuk mencari pekerjaan remote. Banyak perusahaan global yang menawarkan posisi bookkeeper dengan opsi remote yang fleksibel.
4. Bergabung dengan Komunitas Profesional
Salah satu cara terbaik untuk menemukan peluang kerja adalah melalui komunitas atau forum. Bergabung dengan komunitas akuntansi atau bookkeeper dapat memberikan kamu informasi yang lebih dalam tentang lowongan atau tren terbaru dalam pekerjaan ini.
- Forum Diskusi Online
Cari forum yang berfokus pada akuntansi dan keuangan, seperti Reddit di sub-forum r/Accounting, atau grup Facebook yang khusus membahas karier di bidang akuntansi. Banyak anggota forum berbagi peluang pekerjaan dan tips untuk sukses dalam industri ini. - Komunitas Lokal
Beberapa kota besar di Indonesia memiliki komunitas akuntansi yang aktif, baik online maupun offline. Kamu bisa bergabung dengan komunitas ini melalui LinkedIn atau Facebook, serta mengikuti acara yang diadakan oleh asosiasi profesional seperti Ikatan Akuntan Indonesia (IAI).
5. Menghadiri Webinar dan Pelatihan Profesional
Selain mencari lowongan secara online, menghadiri webinar atau pelatihan dapat membuka peluang baru. Banyak perusahaan atau organisasi yang mencari bookkeeper dari peserta pelatihan mereka.
- Pelatihan Akuntansi dan Pembukuan
Pelatihan ini sering kali memberikan kesempatan bagi para peserta untuk bergabung dengan program internship atau pekerjaan freelance. Misalnya, kursus tentang penggunaan software akuntansi tertentu atau pelatihan dengan pengenalan teknik pembukuan terbaru. - Webinar Karir Akuntansi
Cari webinar yang membahas karir di bidang akuntansi dan pembukuan. Pembicara di webinar sering kali berbagi informasi lowongan yang tidak diumumkan secara publik.
Mulai Karir Sebagai Bookkeeper Remote!
Bookkeeper adalah profesi yang tidak hanya penting, tetapi juga fleksibel dan memiliki potensi penghasilan yang baik—terutama jika kamu memilih jalur remote. Jika kamu memiliki ketertarikan pada pencatatan keuangan, teliti dalam bekerja, serta tertarik dengan fleksibilitas waktu dan tempat kerja, maka karier ini layak untuk kamu pertimbangkan!
Ingin jadi remote bookkeeper namun masih bingung harus mulai dari mana? Kamu bisa ikut webinar gratis SGB VA Course untuk mendapatkan insight tentang peluang kerja remote, termasuk menjadi bookkeeper.
Daftar lewat link di bawah sebelum kehabisan slot!
Kerja Remote Dibayar Dollar Sebagai VA
Bersama SGB VA mentor, Tania Gromenko, kamu akan mendapatkan tips dan trik menjadi virtual assistant sukses dalam hitungan pekan. Gabung lewat tautan di bawah sekarang!